Beternak di Rumah – Mempunyai ayam bangkok aduan dengan tampilan fisik yang indah merupakan idaman setiap botoh. Banyak pecinta ayam bangkok menginginkan ayam peliharaanya memiliki kulit merah merona dan tebal.
Selain dilihat dari teknik bertarung dan postur tubuhnya, ayam bangkok dengan kulit tebal merah merona bisa menjadi tolak ukur kualitas ayam tersebut.
Ayam bangkok aduan yang memiliki kulit merah dan tebal diyakini kesehatan fisik dan staminanya terjaga dengan baik. Para botoh juga mengatakan, ayam dengan ciri kulit tersebut lebih agresif dan mampu bernafas dengan panjang.
Untuk cara membuat kulit ayam bangkok merah dan tebal memanglah tidak semudah kedengarannya. Terdapat beberapa perawatan khusus untuk memerahkan tubuh ayam dengan stamina yang bagus dan gaya bertarung yang berkualitas.
Cara Membuat Kulit Ayam Bangkok Merah dan Tebal
cara membuat kulit ayam bangkok merah dan tebal |
Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan tips atau cara memerahkan kulit ayam bangkok secara alami yang banyak disarankan botoh profesional.
Simak langkah-langkahnya pada penjelasan di bawah ini dengan cermat agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal.
1. Memberikan Buah Pinang
Cara pertama untuk membuat kulit ayam bangkok merah dan tebal yaitu menggunakan buah pinang sebagai obat atau jamu alami. Sebab, buah pinang memiliki manfaat untuk mengeluarkan bakteri seperti cacing yang berada ditubuh ayam aduan.
Ayam bangkok yang terserang penyakit cacing akan terlihat lemas dan kulitnya pucat. Karena itu anda bisa memberikan 1/4 buah pinang ke ayam bangkok anda selama 2 hari untuk penyembuhan dan mempercepat proses memerahkan tubuh ayam.
Baca juga : Cara membuat jamu ayam aduan super
2. Pemberian Gula Aren
Selain buah pinang, bahan alami lain seperti gula aren dapat berfungsi membuat tubuh ayam merah merona. Gula aren mengandung antioksidan tinggi yang berguna sebagai penambah stamina dan mencegah berbagai macam penyakit pada ayam aduan.
Indikasi ayam yang kulitnya merah merona dan tebal faktor utamanya dilihat dari kesehatan serta staminanya yang terjaga baik. Maka dari itu anda bisa memberikan rutin gula aren untuk mengurangi ayam terserang penyakit.
3. Daging Belut
Pemberian daging belut untuk ayam bangkok kerap dilakukan para penghobi ayam aduan. Memberikan belut dapat menambah stamina dan mengatur tekanan darah ayam bangkok aduan karena belut punya kandungan kalori yang lumayan tinggi.
Ketika tekanan peredaran darah ditubuh ayam bangkok stabil maka ayam akan terlihat lebih bugar dengan ciri kulit memerah dan ayam akan lebih aktif bergerak. Memberikan daging belut pada ayam bangkok juga diyakini bisa membuat ayam bangkok menjadi ganas.
Baca juga : Ciri ayam bangkok petarung sadis
4. Rutin Menjemur Ayam
Mayoritas peternak ayam bangkok tentunya sudah tahu tentang manfaat dari menjemur ayam secara rutin. Proses penjemuran ayam bangkok di pagi hari mampu mempercepat pertumbuhan dan penguatan tulang sang ayam.
Menjemur ayam di sekitar pukul 07.00 sampai dengan 10.00 merupakan cara alami lainnya untuk membuat kulit ayam bangkok menjadi merah dan tebal secara cepat. Anda bisa menjemur ayam kurang lebih selama satu jam.
5. Umbar Ayam Bangkok
Setelah ayam selesai dijemur, anda bisa langsung mengumbar ayam bangkok disekitar halaman kandang. Tujuan dari mengumbar ayam bangkok yaitu untuk peregangan dan menaikan masa otot si ayam.
Ayam yang diumbar akan lebih bebas bergerak dibandingkan dengan ayam yang hanya berada di dalam kandang. Hal tersebut bermanfaat bagi kelancaran peredaran darah dan mampu membuat kulit ayam terlihat lebih merah marona.
Baca juga : Cara mengobati korep ayam dengan bawang putih
Hal yang Harus Di Hindari
Pada masa sekarang cukup banyak beredar cara-cara yang tidak lazim yang bertujuan memerahkan tubuh ayam dengan cepat. Hal ini yang harus anda ketahui demi menghindari efek buruk yang bisa menimpa ayam bangkok kesayangan anda.
Contoh cara yang keliru dalam membuat kulit ayam menjadi merah dan tebal adalah dengan menggunakan cabai/cabe. Lumayan banyak informasi yang menyebutkan, mengoleskan cabe ke tubuh ayam aduan bisa membuat kulit ayam merah dengan cepat.
Sebagian besar botoh mengatakan cara ini dinilai tidak alami dan bisa mengakibatkan ayam tersiksa karena cabai memiliki efek panas jika terkena kulit. Sebab itu, sebaiknya gunakan cara alami karena terjamin lebih aman untuk ayam bangkok kesayangan anda.
Baca juga : Ciri ciri ayam pakhoy betina asli
Demikianlah artikel kami mengenai cara membuat kulit ayam bangkok merah dan tebal. Semoga ulasan ini dapat menambah pengetahuan guna bisa memberikan perawatan terbaik untuk meningkatkan kualitas ayam aduan jagoan anda.