Bagi para peternak sapi potong, penggemukan adalah suatu hal yang penting atau bahkan tujuan yang benar-benar harus tercapai. Karena hal ini sangat berkaitan dengan keuntungan yang mereka dapatkan. Bahkan jika kalian melihat beberapa komunitas ternak sapi di facebook, instagram, maupun twitter, banyak sekali orang yang bertanya tentang bagaimana cara merawat sapi agar cepat besar dan gemuk.
Padahal sebenarnya, untuk membuat sapi cepat tumbuh besar, kalian hanya perlu mengetahui bagaimana cara merawatnya dengan baik, mulai dari pembuatan kandang, pemilihan bibit, pemberian pakan, dan juga pencegahan serta pengobatan sapi dari serangan penyakit.
Nah, bagi kalian yang masih merasa kesulitan dalam beternak sapi. berarti kalian berada pada tempat yang tepat. Sebab kali ini kami akan membahas penjelasan tentang cara merawat sapi dengan baik, agar cepat tumbuh besar.
Baca Juga : 5 Jenis Merk Konsentrat Sapi Yang Bagus
Cara Merawat Sapi Agar Cepat Besar dan Sehat
Cara Merawat Sapi Agar Cepat Tumbuh Besar |
Sebelum masuk pembahasan, kami hanya ingin menyampaikan bahwa tips yang kami bagikan ini, berlaku bagi berbagai jenis sapi maupun usia yang diinjaknya.
1. Membuat Kandang Sapi Yang Ideal
Salah satu faktor yang membuat sapi cepat besar adalah pembuatan kandang. Perlu diketahui bahwa dalam beternak sapi, terdapat dua macam kandang, yaitu individual dan berkelompok. Dan agar penggemukan sapi berjalan lebih cepat, buatlah kandang sapi dengan tipe individual.
Tujuannya supaya sapi tidak berebutan makan, yang mengakibatkan pakan berserakan dan kandang pun menjadi kotor. Tak hanya itu, pembuatan kandang sapi individual, juga bermanfaat untuk sapi agar tidak terlalu sering bergerak. Karena dampaknya sapi akan kehilangan banyak bobot badan.
2. Memilih Bibit Sapi Yang Sehat dan Normal
Jika ingin sapi cepat besar, tentunya kalian harus memiih bibit sapi yang sehat dan normal. Sebab dengan keadaan bibit yang tidak normal, jelas akan memperlambat pertumbuhannya. Bahkan dalam ajaran islam, sapi yang cacat tidak diperbolehkan untuk dijadikan hewan kurban, pada saat hari raya idul adha.
Maka dari itu, pilihlah bibit sapi dengan keadaan sehat dan tubuhnya yang normal. Karena ini sangat berpengaruh pada pengeluaran biaya, dan juga penghasilan yang akan kalian dapatkan.
3. Memberi Pakan Sapi Yang Bernutrisi
Pemberian pakan, adalah salah satu faktor terpenting dalam upaya penggemukan sapi. Dalam faktor ini, kalian tidak boleh hanya mengandalkan pemberian pakan hijauan saja. Akan tetapi harus diselingkan dengan pakan konsentrat seperti bakatul, ampas tahu, ampas kedelai, ampas ketela, bukil sawit, dan lain sebagainya.
Pemberian pakan konsentrat ini, bagusnya diberikan sebelum pemberian pakan hijauan. Sebab pakan konsentrat ini dapat meningkatkan nafsu makan, sehingga sapi akan lahap memakan pakan hijauannya.
Penelurusan Terkait : Cara Membuat Komboran Sapi Yang Baik
4. Mencegah dan Mengobati Sapi Dari Penyakit
Cara merawat sapi agar cepar besar selanjutnya, yaitu mencegah dan mengobati sapi dari serangan penyakit. Perlu diketahui, bahwa serangan penyakit, ternyata bisa memperlambat pertumbuhan sapi, Sebab hal ini bisa saja mengurangi nafsu makan, atau bahkan sapi tidak mau makan sedikit pun.
Jadi, cegahlah semua hal yang dapat mendatangkan penyakit, dengan cara membersihkan kandang, memandikan sapi setiap hari, dan bila perlu lakukanlah pemberian vaksin sapi secara rutin.
5. Mengatur Sistem Penggemukan Sapi
Nah, masuk tahap terakhir yaitu mengatur sistem penggemukan. Di dalam upaya penggemukan sapi, sebenarnya tidak hanya soal pembuatan kandang atau pemberian pakan saja. Melainkan terpadat satu sistem yang sering digunakan oleh para peternak sapi di Indonesia, dan memang dipercayai dapat mempercepat penggemukan sapi.
Dan orang-orang sering menyebutnya dengan sistem kereman. Yaitu sistem dimana sapi dikandangkan dengan diberi pakan dan minum tanpa batas. Dan supaya nafsu makan sapi meningkat, sebaiknya sapi diberi asupan suplemen juga.
Nah, setelah sistem ini dilaksanakan selama 2-3 bulan, kemungkinan sapi peliharaan kalian akan gemuk sesuai ekpetasi.
Baca Juga :
Mungkin kurang lebih seperti itu yah, penjelasan dari kami mengenai cara merawat sapi agar cepat gemuk dan besar. Semoga artikel kami ini dapat bermanfaat bagi para peternak sapi dimana pun kalian berada.